Ringkasan Jurnal “Study on SMEs Bussiness Process Reengineering in E-commerce”

Jurnal berjudul “Study on SMEs Bussiness Process Reengineering in E-commerce” membahas mengenai penerapan aplikasi e-commerce pada UKM di China. Dari banyak perusahaan di China hanya 10% yang menyadari pentingnya e-commerce. Dan dari 10% perusahaan tersebut, 70%nya masih dalam tahap pembelajaran. Oleh karena itu, diterapkanlah Business Process Reengineering pada salah satu UKM di China. Sebelum diterapkan BPR, proses transaksi perusahaan sangat bertele-tele dan memakan waktu yang lama. Ketika diterapkan BPR, respon terhadap customer menjadi lebih cepat, terdapat perubahan dan penyebaran titik pengambilan keputusan, serta penggunaan teknologi informasi dalam membentuk SOP dan mengurangi proses inspeksi dan pengontrolan.

Satu pemikiran pada “Ringkasan Jurnal “Study on SMEs Bussiness Process Reengineering in E-commerce”

Tinggalkan komentar